SURAH AL FATIHAH LATIN DAN ARTINYA SERTA KEUTAMAAN SURAH AL FATIHAH
Surat Al-Fatihah adalah surat yang paling mulia dalam Al Quran. Al-Fatihah merupakan surat yang pertama-tama diturunkan dengan lengkap diantara surat-surat yang ada dalam Al Quran. Surat ini disebut Al-Fatihah (Pembukaan), juga dinamakan Ummul Qur'an (Induk Al-Quran) atau Ummul Kitab (Induk Al-Kitab) karena dia merupakan induk dari semua isi Al-Quran.
Sebelum mengetahui keutamaan surah Al Fatihah, ada baiknya untuk mengenal terlebih dulu surah ini.
Surah Al Fatihah termasuk ke dalam surah Makiyah atau surah yang diturunkan di Makkah, dan terdiri dari 7 ayat.
Ada dua pendapat mengenai jumlah dari surah ini, yaitu:
- Imam Malik berpendapat jika jumlah ayat dalam surah Al Fatihah hanya enam. Dan yang berpendapat bahwa ayat surah Al Fatihah hanya enam, tidak memasukkan basmalah menjadi bagian dari surah tersebut.
- Imam Asy-Syafi’i berpendapat dan mengatakan jika surah Al Fatihah terdiri dari tujuh ayat, dan kebalikan dari pendapat yang pertama.
Surah Al Fatihah memiliki 139 huruf, yang terangkai dalam 25 kata.
Al Fatihah adalah surah pertama dalam Alquran yang ternyata memiliki keutamaan dari isi kandungannya.
Beberapa unsur pokok yang terdapat dalam surah Al Fatihah adalah inti dari Alquran.
Ini meliputi tentang keimanan, hukum islam, dan kisah-kisah Islam lainya. Ada pula beberapa kandungan yang mencakup tujuan dari Alquran.
Seperti prinsip dan turunan ajaran agama yang meliputi aqidah, ibadah, syariah, keyakinan atas hari akhir, keimanan atas sifat mulia Allah SWT, pengesaan dalam penyembahan, juga permohonan pertolongan melalui doa.
Apa saja ya keutamaan surah Al Fatihah atau surah yang disebut Ummul Quran ini?
BACA JUGA :TIPS DAN CARA MUDAH MENGHAFAL ALQURAN
1. Induknya Alquran
Dinamakan Ummul Quran dan Ummul Kitab, karena surah ini mencakup seluruh tujuan-tujuan agama.
Hal ini seperti yang disebut dalam hadis Rasulullah SAW,
ﺍﻟْﺤَﻤْﺪُ ﻟِﻠَّﻪِ ﺃُﻡُّ ﺍﻟْﻘُﺮْﺁﻥِ ﻭَﺃُﻡُّ ﺍﻟْﻜِﺘَﺎﺏِ ﻭَﺍﻟﺴَّﺒْﻊُ ﺍﻟْﻤَﺜَﺎﻧِﻲ
Artinya: “Surah alhamdulillah (yaitu Al Fatihah) adalah ummul quran, ummul kitab dan as sab’ul matsani,” (HR Tirmidzi).
2. Dapat Menyembuhkan Penyakit
Keutamaan surah Al Fatihah untuk menyembuhkan penyakit disebut juga sebagai as-Syifa yang berarti obat.
Dalam kitab Fadhoil Suwar wa Ayat Qur’aniyah’ karya Sayyid Muhammad Saad ibnu Alawi al Idrusi, dijelaskan bahwa Abdul Malik bin Umair mengatakan:
ﺍﻟﻜﺘﺎﺏ ﺷﻔﺎﺀ ﻣﻦ ﻛﻞ ﺩﺍﺀﻓﺎﺗﺤﺔ
Artinya: "Surah yang menjadi pembuka dalam Alquran adalah obat segala sesuatu, surah tersebut adalah surah Al Fatihah."
Allah SWT juga telah menegaskan bahwa Alquran adalah obat bagi berbagai macam penyakit, dalam firmannya,
وَنُنَزِّلُ مِنَ ٱلۡقُرۡءَانِ مَا هُوَ شِفَآءٞ وَرَحۡمَةٞ لِّلۡمُؤۡمِنِينَ وَلَا يَزِيدُ ٱلظَّٰلِمِينَ إِلَّا خَسَارٗا
"Wa nunazzilu minal-qur`āni mā huwa syifā`uw wa raḥmatul lil-mu`minīna wa lā yazīduẓ-ẓālimīna illā khasārā."
Artinya: "Dan Kami turunkan dari Alquran suatu yang menjadi penawar (obat) dan rahmat bagi orang-orang yang beriman dan Alquran itu tidaklah menambah kepada orang-orang yang zalim selain kerugian," (QS Al Isra’: 82).
BACA JUGA :TIPS DAN CARA MUDAH MENGHAFAL ALQURAN
3. Syarat Sah Salat
Keutamaan surah Al Fatihah lainnya adalah menjadi syarat sah dan tidak sahnya salat seseorang.
Karena surah ini adalah salah satu rukun dari salat, sehingga tidak ada salat seseorang tanpa adanya Al Fatihah. Rasulullah SAW bersabda,
ﻟَﺎ ﺻَﻠَﺎﺓَ ﻟِﻤَﻦْ ﻟَﻢْ ﻳَﻘْﺮَﺃْ ﺑِﻔَﺎﺗِﺤَﺔِ ﺍﻟْﻜِﺘَﺎﺏِ
Artinya: "Tidak sah salatnya orang yang tak membaca Surah Al Fatihah," (HR Muslim).
4. Surah yang Mulia
Sebagaimana dalam sebuah bahwa Abu Sa’id bin Mu’alla berkata,
“Pada suatu hari, aku sedang salat di Masjid. Selesai salat, aku dipanggil Rasulullah SAW.
Kemudian Rasulullah SAW pun bersabda,
"Aku akan mengajarkanmu sebuah surah yang teragung di dalam alquran sebelum engkau keluar dari masjid."
Aku bertanya, "Surah apakah itu wahai Rasulullah?"
Rasulullah SAW kembali bersabda,
"(Ia adalah surah) Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. Ia adalah tujuh ayat yang diulang-ulang (dalam setiap rakaatnya) dan Alquran yang agung yang diberikan kepadaku,"” (HR Bukhari, Abu Dawud, dan Nasa’i).
5. Surah yang Paling Utama
Abu Hurairah meriwayatkan bahwasanya Rasulullah SAW bersabda:
“Alhamdulillahi rabbil ‘alamiin adalah Umm Alquran, Umm al-Kitab, as-Sab’ul Matsani, Alquran al-‘Azhim, ash-Shalat, asy-Syifa dan ar-Ruqyah,” (HR. Tirmidzi).
6. Terdapat Munajat Antara Hamba dan Allah SWT
Abu Hurairah mengatakan bahwa suatu saat Rasulullah SAW bersabda:
“Allah telah berfirman, 'Aku telah membagi (kandungan makna) surah Al Fatihah untuk-Ku dan untuk hamba-Ku menjadi dua bagian, dan Aku akan mengabulkan apa yang hamba-Ku pinta.'
Apabila dia membaca, 'Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.'
Allah akan membalasnya dengan berfirman, 'Hamba-Ku telah memuji-Ku.'
Apabila dia membaca, 'Zat yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.'
Allah berfirman, 'Hamba-Ku telah memuji-Ku.'
Apabila dia membaca, 'Yang menguasai di hari pembalasan.'
Allah berfirman, 'Hamba-Ku telah mengagungkan-Ku.'
Apabila dia membaca, 'Hanya Engkaulah yang kami sembah, dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan.'
Allah berfirman, 'Ini adalah urusan antara Aku dan hamba-Ku, dan aku akan mengabulkan apa yang hamba-Ku pinta.'
Apabila dia membaca, 'Tunjukilah kami jalan yang lurus, (yaitu) jalan orang yang telah Engkau beri nikmat (iman) kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.'
Allah berfirman, 'Ini adalah untuk hamba-Ku, dan dia akan mendapatkan apa yang dua pinta',” (HR Muslim, Abu Dawud, Tirmidzi, Nasa’I dan Ibnu Majah).
BACA JUGA :TIPS DAN CARA MUDAH MENGHAFAL ALQURAN
7. Surah untuk Merukiah
Keutamaan surah Al Fatihah dapat dijadikan sebagai surah rukyah. Melansir dari Islam Pos, hal tersebut dijelaskan dalam cerita oleh Said al Khudri yang berkisah,
“Kami pernah berada dalam perjalanan, lalu kemudian kami singgah hingga tiba-tiba datanglah seorang budak perempuan.
Ia berkata 'Kepala suku kami tersengat binatang sedang orang-orang kami tak ada di tempat. Adakah di antara kalian yang bisa merukyah?'
Lalu seorang dari mereka berdiri dan pergi. Awalnya, mereka tak menyangka bahwa orang yang berdiri bisa merukyah.
Orang itu pun lalu membacakan rukyah hingga kepala suku dari budak perempuan itu pun sembuh.
Kepala suku pun memberikan ia tiga puluh ekor kambing, sementara mereka diberikan susu.
Setelah kembali, orang itu pun ditanya oleh teman-temannya, lalu ia menjawab,
'Tak ada yang kubaca dalam rukyah selain Ummul Kitab.'
Setibanya mereka di Madinah, mereka pun mengadu kepada Rasulullah SAW.
Dari sana, Rasulullah SAW bersabda,
'Bagaimana bisa dia tau Al Fatihah merupakan rukyah? Bagi-bagilah kambing itu dan berikan kepadaku satu',” (HR Al Bukhari dan Muslim).
8. Setiap Hurufnya Mengandung Pahala dari Allah SWT
Keutamaan surah Al Fatihah dikatakan bahwa setiap hurufnya mengandung pahala yang baik.
Hal tersebut dijelaskan dalam cerita oleh Ibn Abbas.
Dalam kisahnya tersebut, Rasulullah SAW sedang bersama malaikat Jibril.
Lalu secara tiba-tiba malaikat Jibril mendengar suara keras dari atas.
Ia pun langsung mengarahkan pandangan ke atas. lalu ia berkata pada Rasulullah bahwa suara itu adalah pertanda dibukanya suatu pintu.
Pintu tersebut sebelumnya belum pernah sekalipun dibuka.
Lalu malaikat Jibril pun berkata,
“Sampaikan kepada umatmu mengenai berita gembira dua cahaya ini, kedua cahaya itu diberikan kepadamu yang belum pernah sekalipun diberikan kepada nabi sebelummu.
Yakni surat Al Fatihah dan beberapa ayat terakhir surat Al Baqarah.
Tidaklah kamu baca satu huruf saja kecuali akan mendapat pahala dari-Nya,” (HR. Muslim).
9. Sebagai Doa untuk Meminta Jodoh
Keutamaan surah Al Fatihah juga bisa dikatakan sebagai bacaaan yang dapat mendatangkan jodoh.
Meski tidak secara langsung, namun dalam kitab Tafsir Ayat al-Ahkam Min Alquran, dijelaskan bahwa surah Al Fatihah didapati ayat basmalah pada ayat pertama.
Yaitu lafaz "bismillahirrahirrahmanirrahim".
Ayat basmalah yang menjadi awalan dalam surah Al Fatihah memberi indikasi yang terang agar seluruh amal perbuatan seorang Muslim wajib didahului dengan mengucapkan basmalah.
Hal ini selaras dengan hadis Nabi,
“Setiap urusan kehidupan yang tidak diawali dengan ucapan bimillahirrahmanirrahim maka dia akan terputus,” (Riwayat Abu Daud).
Selain itu, kita tahu salat yang paling utama setelah salat fardu adalah salat tahajud.
Ketika melakukan salat tahajjud, insya Allah segala doa yang dipanjatkan akan dikabulkan oleh Allah SWT, termasuk bila kita menginginkan agar dapat didatangkan jodoh.
Ketika salat tahajud, kita dianjurkan untuk membaca surat Al Fatihah dan dilanjutkan dengan Al Baqarah.
Dengan begitu, ini menunjukkan bahwa membaca surah Al Fatihah dapat menjadi keutamaan yang baik dalam mendatangkan jodoh.
10. Mengandung 7 Ayat Pujian yang Dibaca Berulang
Melansir dari Jatim NU, dijelaskan bahwa surah Al Fatihah sebelumnya tidak pernah ditemukan dalam kitab lainnya, seperti kitab Taurat, Injil, dan Zabur.
Surah ini juga tidak ada yang menyerupainya dalam Alquran. Surat ini pun disebut dengan nama sab'un minal matsani (tujuh ayat yang selalu terulang).
وَلَقَدْ ءَاتَيْنَٰكَ سَبْعًا مِّنَ ٱلْمَثَانِى وَٱلْقُرْءَانَ ٱلْعَظِيمَ
"Wa laqad ātaināka sab'am minal-maṡānī wal-qur`ānal-'aẓīm."
Artinya: "Dan sesungguhnya Kami telah berikan kepadamu tujuh ayat yang dibaca berulang-ulang dan Alquran yang agung," (QS Al-Hijr: 87).
Setelah mengetahui keutamaan surah Al Fatihah ini, semoga dapat meningkatkan amal ibadah menjadi lebih baik lagi.
BACA JUGA :TIPS DAN CARA MUDAH MENGHAFAL ALQURAN
Berikut Surat al-Fatihah
بِسْمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحْمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ
bismillāhir-raḥmānir-raḥīm
Artinya: 1. Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.
ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ ٱلْعَٰلَمِينَ
al-ḥamdu lillāhi rabbil-‘ālamīn
2. Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.
ٱلرَّحْمَٰنِ ٱلرَّحِيمِ
ar-raḥmānir-raḥīm
3. Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.
مَٰلِكِ يَوْمِ ٱلدِّينِ
māliki yaumid-dīn
4. Yang menguasai di Hari Pembalasan.
إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ
iyyāka na’budu wa iyyāka nasta’īn
5. Hanya Engkaulah yang kami sembah, dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan.
ٱهْدِنَا ٱلصِّرَٰطَ ٱلْمُسْتَقِيمَ
ihdinaṣ-ṣirāṭal-mustaqīm
6. Tunjukilah kami jalan yang lurus,
صِرَٰطَ ٱلَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ ٱلْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلَا ٱلضَّآلِّينَ
ṣirāṭallażīna an’amta ‘alaihim gairil-magḍụbi ‘alaihim wa laḍ-ḍāllīn
7. (yaitu) Jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepada mereka; bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.
BACA JUGA :TIPS DAN CARA MUDAH MENGHAFAL ALQURAN
Komentar
Posting Komentar
Asalamualaikum